Makanan dan minuman buka puasa yang aman untuk penderita sakit maag



Memilih menu makan yang aman untuk berbuka puasa memang amat penting, apalagi kalau Anda termasuk orang yang memiliki masalah lambung atau punya riwayat sakit maag. Tentu tidak dapat sembarang mengkonsumsi makanan atau minuman yang tidak baik untuk penderita maag karena dapat menyebabkan maag kambuh.

Saat berbuka puasa, perut kita kosong dan kalau makan atau minum yang bisa menyebabkan lambung nyeri tentu tidak baik. Akan lebih bagus kalau kita dapat menjaga asupan makanan dan minuman sehingga puasa tidak terganggu karena maag kita kumat.

Berbuka puasa merupakan saat yang paling nikmat ketika kita melepas dahaga dan menikmati makanan maupun minuman yang ada. Banyak orang yang menginginkan makanan dan minuman yang manis dan segar ketika buka puasa. Kita kadang terlalu 'bernafsu' ketika sedang buka puasa, sehingga waktu sholat tarawih perut masih terasa begitu kenyang dan terasa sesak.

Segera mengakhiri dahaga dengan buka puasa memang diharuskan, namun bukan berarti semua menu makanan harus disantap sekaligus ketika waktunya buka datang. Cara menikmati buka puasa yang bagus adalah dengan minum secukupnya, dan makan seperlunya, disarankan makan atau minum yang manis agar cepat memulihkan kebugaran badan kita.

Nah, sehabis menjalankan sholat tarawih merupakan waktu yang tepat jika anda ingin makan lebih banyak dan menikmati hidangan buka puasa yang sebenarnya. Lantas makanan apa saja yang disarankan untuk berbuka puasa?


Memilih menu buka puasa yang baik

Sebenarnya baik itu minuman atau makanan tidak ada larangan tertentu untuk menjadikannya sebagai menu buka puasa, karena semua jenis minuman selama itu cocok dan aman tentu dapat dijadikan menu berbuka.

Sedikit ciri ciri hidangan buka puasa yang baik adalah:

  1. Aman untuk lambung, artinya makanan atau minuman tersebut tidak memiliki rasa yang mencolok sehingga bereaksi terhadap lambung, terutama untuk anda yang memiliki sakit maag.
  2. Bukan minuman bersoda, sebaiknya hindari minuman bersoda untuk buka puasa. Masih banyak pilihan lain misalnya es degan, es dawet, kolak, dll.
  3. Hindari makanan yang terlalu berminyak, berlemak, dan bertekstur keras. Hal ini demi menjaga lambung kita agar tidak 'bekerja keras' setelah puasa seharian.


Dan masih banyak lagi jenis makanan maupun minuman yang bagus untuk buka puasa. Tentu ada juga mempunyai menu favorit sendiri yang lebih oke untuk menemani puasa anda. Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan dan semoga hari-hari anda menyenangkan.



Loading...

Artikel Terkait Gaya Hidup